Bercanda Terus Umuh Sindir Essien Dengan Nama Tukul, Ini Beritanya !!

essien-effect

Marquee Player Persib Michael Essien

www.maungbandung.com - Michael Essien sudah lebih dari sebulan menjadi bagian Persib Bandung. Pemain asal Ghana tersebut ternyata cepat beradaptasi. Ia sudah akrab dengan Atep dan kawan-kawan.

Eks bintang Chelsea itu bahkan tak lagi malu-malu memperlihatkan kelakuannya. Ia sosok pemain yang sering bercanda.

“Kelihatannya dia senang gabung dengan kita, orangnya juga humoris,” kata Umuhuntuk Berita Persib.

Sosok humoris Essien pun terlihat saat Umuh diwawancara wartawan di Stadion Persib pada Kamis (13/4/2017) malam. Saat meladeni wawancara, Essien berteriak dua kali di dekat telinga Umuh.

Essien bahkan berpura-pura menjadi wartawan dan menjadikan sikunya menjadi ‘kamera’. Umuh dan para pemain Persib pun tertawa melihat tingkah pemilik nomor punggung 5 itu.

“Kenapa kamu, Tukul,” canda Umuh yang kembali disambut tawa para pemain Persib.

Saat latihan, Essien juga selalu terlihat ceria dan sering bercanda. Tapi ia tetap menjalankan instruksi yang diberikan Djanur. Umuh pun senang dengan cepatnya Essien beradaptasi dan mudah berbaur bersama pemain lain.

“Alhamdulillah ada yang bodor (kocak) satu pemain ini. Dengan masuknya Essien, dia disukai kawan-kawan karena dia humoris. Dia orangnya usil juga,” tutur Umuh.

Berbeda dengan Essien, Carlton Cole justru terlihat lebih serius. Meski begitu, Cole juga terlihat sudah bisa berbaur dan akrab dengan para pemain Persib lainnya.

Loading...

Leave a Reply