Hasil Pertandingan Persib Bandung vs Persiba Balikpapan 2-1 [Full Time ]

Vlado Ungkap Siapa Pemain SFC Yang Akan Uji Soliditas Pertahanan Persib

Hasil Pertandingan Persib Bandung vs Persiba Balikpapan 2-1

www.maungbandung.comHasil Persib Bandung vs Persiba Balikpapan. Hasil Persib vs Persiba dilanjutan ISC/TSC 2016 tadi sore berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Persib. Berikut jalannya pertandingan Hasil Persib vs Persiba.

Hasil Persib vs Persiba. Tuan rumah Maung Bandung yang notabene mendominasi permainan tak mampu memecah kebuntuan mereka di 45 menit pertama. Begitu pula tim tamu yang tak bisa memaksimalkan serangkaian peluang yang tercipta.

Barulah di penghujung babak kpertama gol yang ditunggu-tunggu akhirnya tercipta. Tapi bukannya tuan rumah yang unggul lebih dulu, melainkan Persiba yang berhasil membungkam ribuan pendukung Persib berkat gol Matsunaga Sohei di menit ke 45+2. Skor 0-1 untuk keunggulan Persiba bertahan hingga jeda.

Memasuki babak kedua BERITA PERSIB mencatat, tuan rumah Persib langsung tancap gas untuk mengejar ketertinggalan. Dan hasilnya pun cukup posiitif, baru 3 menit babak kedua berjalan Sergio Vandijk lewat heading terukurnya sukses bawa tuan rumah samakan skor menjadi 1-1.

Terus menyerang akhirnya Persib berhasil meraih gol keduanya di menit ke 84 lewat eksekusi pinalti yang dilakukan oleh Vladimir Vujovic. Setelah sebelumnya pemain Persiba melakukan handsball di dalam kotak pinalti.

Skor akhir pertandingan 2-1 untuk kemenangan Persib. Maka dengan hasil ini membuat Persib kembali naik keposisi 8 klasemen dengan raihan 30 poin. Sedangkan kekalahan membuat Persiba tetap berada diperingkat ke 13 dengan 23 poin.

loading...

Bobotoh Baik Pasti Akan Tinggalkan Komentar