Inilah 5 Fakta Adu Gengsi di Duel Klasik Persib Vs PSM

Inilah 5 Fakta Adu Gengsi di Duel Klasik Persib Vs PSM

Inilah 5 Fakta Adu Gengsi di Duel Klasik Persib Vs PSM

www.maungbandung.com - Memasuki pekan ke 8 gelaran Torabica Soccer Championship (TSC) A 2016, Besok, Sabtu 2 Juli 2016 akan terjadi Pertandingan super Big Match yang dipastikan akan berjalan Panas, dua tim besar yang justru saat ini posisinya sedang terperosok di klasmen bawah yaitu PERSIB vs PSM Makasar.

Berita Persib terbaru mencatat bahwa pertemuan tim wakil jawa barat dan sulawesi tersebut di TSC 2016 adalah sebuah laga yang selain sangat penting bagi eksistensi atas nama klub besar indonesia, serta momentum mengembalikan klub ke jalur benar untuk berburu tangga juara.

Terlepas dari ke dua hal tersebut di atas, penulis juga mencatat ada hal lain di luar hal teknis di atas, yang akan membuat laga atau lebih tepat duel gengsi wakil perserikatan ini sangat emosional dan sangat wajib kita nantikan pertandingannya besok hari, yang akan di siarkan langsung di SCTV mulai pukul 19.30 WIB.

Jangan Lewatkan : Inilah Prediksi Persib Vs PSM Makasar di TSC 2016

Inilah 5 Fakta Adu Gengsi di Duel Klasik Persib Vs PSM

Nah, berikut adalah 4 Fakta kenapa ” Perang di Lapangan ” antara tuan rumah Persib Maung Bandung dengan tamu tuanya di kancah sepakbola nasional PSM Makasar disebut laga panas bahkan lebih dari itu bisa dikatakan ini laga ” El Clasico Indonesia ” sebenarnya.

1.Duel Klasik Penguasa Perserikatan

Inilah Prediksi Persib Bandung Vs PSM Makasar TSC 2016

Sejarah sepakbola telah mencatat bahwa di era tahun 1950, dimana saat itu hegemoni sepakbola tanah air dikuasi oleh tim juku eja PSM Makasar dengan sang legendanya ” Ramang “. Masa Itu PSM adalah klub terbaik di indonesia.

Rivalitas dengan Persib mulai terjadi di sekitar tahun 1961, dimana rekor dua kali juara perserikatan berturut-turut yang dikuasai oleh Ramang Cs (PSM Makasar) hegemoninya diruntuhkan dengan Persib menjadi Juara sepakbola perserikatan di tahun itu.

Kejadiannya atau peristiwa ” mengkudeta sang penguasa sepakbola ” tanah air itu terjadi di stadion Mattoangin yang memiliki kapasitas tempat duduk stadion hanya 20 ribu. Namun saat laga bersejarah tersebut, kapasitas stadion disulap atau dipaksa harus menampung penonton hingga 50.000.

Rekor penonton tersebut tercatat menjadi rekor tersndiri, bagaimana populer dan panasnya peta persaingan saat itu antara persib dan PSM. Dan tercatat rekor jumlah penonton di stadion Mattoangin di tahun 1961 itu telah menjadi rekor penonton terbanyak di kawasan indonesia timur.

Fakta mencatat, selama kurun waktu antara 1930 hingga 1960, adalah waktu yang panjang bagi perseteruan serta saling mengalahkan antara tim maung bandung dengan tim juku eja. Tercatat di setiap laga selain panas di luar lapangan, laga tersebut juga sering menimbulkan perkelahian antara pemain di tengah lapangan.

Akan sangat menarik di laga besok, seperti apakah ke dua tim berjibaku mempertaruhkan gengsi mantan penguasa sepakbola nasional tempo dulu !! apakah persib yang akan berjaya ? atau justru ditenggelamkan oleh juku eja di hadapan bobotohnya sendiri ?

2.Duel tim Terluka Yang Sedang Cari Momentum Bangkit

Persib Keok Lagi Ini Catatan Evaluasinya

Persib Keok Lagi Ini Catatan Evaluasinya

Jangankan di tingkat suporter ke dua klub yang akan bertanding besok malam, sejumlah pengamat sepakbola tanah air pun juga mempertanyakan, bagaimana bisa dua tim besar di kancah sepakbola indonesia ini, faktanya saat ini berada duduk manis di klasmen bawah TSC 2016.

PSM Makasar dengan prestasinya di masa lalu, dan di waktu pihak menagemennya sekarang sedang berusaha mengembalikan kejayaan ” generasi ramang ” kekinian dengan membangun tim juara, justru berada di posisi ke 3 buncit alias posisi ke 16, di atas PS tni dan juga Persela lamongan.

Sementara Persib Bandung pun tidak jauh berbeda dengan PSM Makasar. Di sebut sebagai tim bertabur bintang, dan salah satu pemainnya dinyatakan oleh direktur PT GHS Joko driyono, yaitu juan raul belencoso sebagai pemain termahal di TSC, namun hingga saat ini posisi persib anjlok di papan bawah klasmen yaitu posisi 11.

Baca Juga : Belencoso : Ironisme Pemain Termahal TSC dengan Prestasi Persib

Pertandingan besok sangat wajib kita tunggu, tim manakah yang akan segera bangkit, serta tim manakah yang akan semakin tenggelam ? sebuah teka-teki yang akan terjawab sendiri jawabannya besok malam.

3.Duel Pelatih Baru Lokal vs Impor

Foto-Jajang-Nurjaman-3

Pertandingan laga duel panas persib vs PSM akan semakin menggila, dimana kita sama-sama tahu bahwa ke dua klub besar sepakbola tanah air ini, baru saja melakukan ” pemecatan ” terhadap masing-masing pelatihnya. Persib ” ditinggal” sang motivator dejan antonic dan PSM memecat pelatih kepala asal Brazil Luciano Leandro.

Saat ini persib telah ditangani kembali oleh sang legend Jajang Nurdjaman yang telah sukses persembahkan double winner di tahun 2014 dan 2015 yaitu juara ISL dan juga piala presiden. Diarsiteki oleh pelatih yang baru saja comeback dari berguru di Inter Milan, tentunya persib akan memainkan skuad yang pernah ditakuti lawan di waktu keemasan persib saat itu.

Baca Juga : Tak Sangka, Djanur mempunyai Puteri Sercantik ini !!

Sementara, sang juru racik dari PSM Makasar pun sama, siapa yang tidak kenal dengan sosok Robert Reney Albert. Palatih berkebangsaan negeri kincir angin itu, adalah sosok yang pernah mengantarkan tim arema indonesia sukses menjadi jawara ISL di tahun beberapa tahun yang lalu.

Akan menjadi suguhan pertandingan sepakbola yang tidak hanya panas di tengah lapangan saja, akan tetapi di sisi lapangan strategi dua pelatih kawakan ini akan menguji kemampuan mereka, siapa yang lebih baik !!

4.Ada Si Bengal di PSM Makasar

inilah 4 aksi kontroversial pemain persib sepanjang masa

Siapa yang tidak kenal dengan nama Ferdinan Alfred Sinaga ? sosok bengal, keras dan susah di atur ini namun memiliki kemampaun sepakbola mumpuni ini, selama gelaran ISL 2014 adalah idola yang dibanggakan oleh kelompok suporter persib bandung atau bobotoh.

Kesuksesannya, mempersembahkan gelar juara bagi persib di ISL 2014 yang silam, telah menjadikan namanya tercatat sebagai bagian sejarah serta pahlawan Persib Maung bandung sepanjang masa. Penantian selam 20 tahun, Ferdinan berhasil gelar juara ISL 2014 bagi bobotoh persib sa’alam dunya.

Kini ? si bengal itu telah memakai seragam yang berbeda !! bukan biru lagi seperti dulu saat ia dipuja, karena kini ia telah berbaju merah, warna kebanggan tim juku eja PSM Makasar.

Pertanyaannya adalah ? apa yang akan dilakukan ferdinand di laga duel panas, dimana ia akan berjuang atas nama PSM melawan dengan tim serta Bobotoh yang telah menjadikannya sosok idola dan bagian sejarah persib besok ? apakah akan sukses buktikan kapasitasnya seperti dulu ? atau justru tenggelam di tengah tim dan suporter yang dulu mencintainya ?

5.Perang Bonus

Inilah Fakta & Sejarah Kebesaran Persib Dan Bobotoh

Inilah Fakta & Sejarah Kebesaran Persib Dan Bobotoh

Info persib bandung terbaru mencatat, jauh hari sebelum laga persib vs psm ini akan dilangsungkan besok, tim juku eja lewat managemennya tengah ” menggedor ” motivasi pemain psm agar bisa meraih hasil positif di laga besok.

Taruhan mendapatkan poin satu adalah target realistis mereka untuk mendongkrak posisi klasmennya saat ini di tengah stadion GBLA yang terkenal sangat susah bagi tim lawa untuk menjungkirkan maung bandung.

Untuk itu, mereka tengah menyiapkan bonus perangsang bagi skuad juku eja tersebut, jika mereka berhasil mencuri atau bahkan bisa membawa pulang 3 poin dari kandang maung.

Bagaimana dengan Persib ? semua sepakat, seperti apa Persib Bandung itu ! klub yang menurut data majalah Goal.com sebagai klub terkaya di asia tenggara ini tidak akan sungkan dan ragu menggelontorkan sejumlah dana untuk bonus pemian jika berhasil memenangkan pertandingan penting dan prestisius.

Di bawah sang bapak ” God Father ” skuad maung bandung H. Umuh yang terkenal sangat royal ini pun, sudah pasti siap memberikan uang kadeudeuh buat lebaran bagi seluruh punggawa maung bandung yang akan berlaga besok hari di pertandingan yang benar-benar real ” El Clasico indonesia ” nya ini.

Nah, akan seperti apakah jalannya pertandingan setta hasil akhirnya besok malam antara Persib Bandung vs PSM Makasar ? tentunya akan sangat menarik dan menegangkan untuk kita tunggu moment tersebut.

Loading...

Leave a Reply