www.maungbandung.com - Ambisi dan tekad Persib Bandung untuk membalas kekalahan pada leg pertama dan sekaligus menjadi finalis dan Juara Piala Presiden 2017 harus terhenti secara dramatis di Stadion Si Jalak Harupat Soreang Kabupaten Bandung yang notabene adalah rumah mereka sendiri, Minggu (5/3) malam.
Pada Jadwal Pertandingan Persib Bandung di Leg ke 2 Babak semifinal tersebut, Maung Bandung harus menyerah takluk 5-3 lewat drama adu penalti usai bermain 2-1 atau agregat 3-3 selama 120 menit, melawan Pusamania Borneo FC II. Hal itu pun membuat bek senior Persib, Achmad Jufriyanto, malu.
“Sampai saat ini, jujur, masih sedih dan sakit. Kami juga malu sama Bobotoh. Mereka pada datang jauh-jauh, perjuangannya buat datang biruin stadion, ternyata hasilnya tidak sesuai harapan,” katanya dilansir laman resmi Berita Persib.
Pemain yang karib disapa Jupe tersebut ingin Maung Bandung segera bangkit untuk memperebutkan tempat ketiga yang akan dihelat di Stadion Pakansari, 12 Maret mendatang.
“Kami belum bisa memberikan yang terbaik kemarin, tapi kami sudah berusaha maksimal,” beber eks Sriwijaya FC itu.
“Yang terdekat kami akan rebut peringkat ketiga. Kami akan berjuang dan bekerja keras untuk itu.”