www.maungbandung.com - Jelang JADWAL PERSIB, satu hal yang jadi catatan adalah Kesuksesan Madura United berada di puncak klasemen Indonesia Soccer Championship dalam delapan pekan terakhir tidak lepas dari agresivitas lini serang mereka.
Penyerang asal Spanyol Pablo Rodriguez Aracil adalah tokoh utama lini serang Laskar Sape Kerap dengan torehan 13 gol yang menempatkannya di jajaran atas daftar pencetak gol kompetisi.
Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mengatakan, Pablo Rodriguez akan menjadi tantangan besar untuk duo pemain asing yang akan diduetkan di jantung pertahanan, yakni Vladimir Vujovic dan Diogo Ferreira.
“Madura punya striker tinggi besar yang merepotkan. Top skor juga di kompetisi. Saya harap lini pertahanan, khususnya Vlado dan Diogo sebagai stopper bisa saling melengkapi untuk menghentikan dia (Rodriguez),” kata Djadjang seusai uji coba lapangan di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Jumat 7 Oktober 2016.
Djadjang mengatakan untuk BERITA PERSIB, pascagol striker Persiba Shohei Matsunaga yang disusul gestur saling menyalahan dari Vlado dan Diogo, dia terus membenahi komunikasi dan membuat kedua pemain impor itu lebih akur.
Menurut dia, ada perkembangan positif dari hubungan Vlado dan Diogo, baik di dalam maupun luar lapangan.
“Kami terus memperbaiki banyak sektor, termasuk koordinasi Vlado dan Diogo yang akan dipasang sebagai duet stopper karena Yanto Basna ke Timnas. Saya harap bisa semkain membaik di pertandingan nanti,” ujar Djadjang.
Persib akan menantang tuan rumah Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu 8 Oktober 2016. Kick off pertandingan ini akan dimajukan dari jadwal semula menjadi pukul 18.30 WIB.