www.maungbandung.com - Keinginan Persela Lamongan meminjam bek PERSIB BANDUNG M Agung Pribadi berjalan tidak mudah. Hingga kini manajemen kedua tim masih membahas negosiasi gaji yang akan diterima Agung.
Pelatih Persib Djadjang Nurdjaman mengungkapkan, ia tidak keberatan meminjamkan Agung ke Persela, mengingat sang pemain hanya tampil satu kali bersama Maung Bandung di Indonesia Soccer Champinship (ISC) A 2016.
“Persoalan administrasi [besaran gaji] yang mengganjalnya. Soal Agung oke, sama Aji juga sudah oke, tinggal administrasinya saja,” ungkap Djanur, sapaan Djadjang, dinukil laman info PERSIB ONLINE.
Standar Gaji Pemain Persib Tinggi Halangi Hijrah Agung Ke Persela
BERITA PERSIB mencatat, Hal senada diungkapkan manajer Umuh Muchtar. Menurutnya, manajemen siap meminjamkan Agung ke Persela. Hanya saja, ia menginginkan agar klub barunya mau membayar gaji Agung dengan nilai yang sama.
“Belum sepakat, karena minimal nilai yang diberikan klub kepada pemain sama. Dari kita mengizinkan, sudah telepon-telepon, sama-sama menginginkan tinggal menunggu kesepakatan admistratif,” terang Umuh.
Sementara itu, Persela telah mencoret Romeo Fililpovic dari skuat Laskar Joko Tingkir, karena tidak sesuai dengan skema permainan yang diterapkan Aji. Sedangkan striker Ivan Carlos masih diberi kesempatan memperlihatkan kemampuannya.
“Skill yang dimiliki Filipovic sendiri dikatakan oleh coach Aji cukup bagus, hanya saja cara bermainnya yang dianggap tidak sesuai dengan skema yang bakal ia terapkan di Persela,” ujar manajer Persela Yunan Achmadi.
“Untuk Ivan, sepertinya coach Aji memilih untuk memberikan kesempatan lebih menunjukkan kemampuan dan skill yang dimiliki, meski coach Aji kurang puas dengan penampilannya saat menghadapi Persegres [Gresik United].”