www.maungbandung.com - Banyak yang bertanya kenapa Pertandingan laga uji coba antara klub sepakbola ibukota Persija Jakarta melawan Timnas Indonesia U-22 di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (5/4) malam kemarin tidak disiarkan secara langsung di televisi.
Berbeda dari uji coba melawan Myanmar yang disiarkan langsung salah satu stadion televisi swasta nasional Indonesia, uji coba Timnas U-22 melawan Persija tidak disiarkan langsung televisi mana pun.
Menurut ketua panitia pelaksana Persija melawan Timnas U-22, Yeyen Tumena, kepada CNNIndonesia.com.
Ketika ditanya kenapa pertandingan Persija melawan Timnas U-22 tidak disiarkan langsung, Yeyen dengan singkat mengatakan tidak tahu dan bisa menjawabnya.
Bahkan Mantan pemain Timnas Indonesia itu mengatakan keputusan ada di tangan manajemen Persija, selaku tuan rumah.
“Silakan tanya (alasannya) ke Pak Gede Widiade (direktur utama Persija), karena itu haknya Persija,” ucap Yeyen.
Berita Persib mendapatkan informasi, ternyata Gede mengaku sudah melakukan pendekatan kepada beberapa stasiun televisi swasta untuk bisa menayangkan langsung laga ini namun upaya Gede tak menemui hasil.
“Ya, laga nanti tak disiarkan langsung. Saya sudah minta tim saya untuk melakukan pendekatan ke beberapa stasiun TV namun mereka berkata nilai jual laga ini kurang. Saya sih tak masalah tentang hal itu.”
Seperti diketahui, laga melawan Timnas U-22 VS Persija Jakarta ini berakhir dengan kesudahan berbagai angka 0-0.